Jun 27, 2008

Cinta Laura Digugat Rp2 Miliar


Bintang belia layar lebar dan layar kaca, Cinta Laura (14) ditemui wartawan di sela-sela pentas Pestaphoria bersama Once di The Rock Cafe, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (6/6/2008) malam.

JAKARTA, JUMAT -- Cinta Laura kembali tersandung persoalan. Gara-gara tak menanggapi somasi pihak MD Ententainment, ia digugat Rp2 miliar.

"Cinta Laura ingkar janji karena tidak memenuhi kontrak eksklusifnya," kata Elza Syarief, pengacara MD Entertainment. MD mengambil langkah hukum di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat karena melihat tidak adanya niat baik dari pihak Cinta Laura untuk menyelesaikan masalah ini.

25 Juni 2008, MD melaporkan Herdiana, Kiki, Cinta Laura sebagai tergugat I, Hermawan sebagai tergugat II dan Sinemart sebagai turut tergugat yang harus melaksanakan perjanjian atau ganti rugi I materil kepada pihak MD Entertainment sejumlah Rp2 Miliar. Gugatan ini terdaftar dengan nomor perkara 208/PDTG/2008/PN Jakarta Pusat. Ganti rugi tersebut dianggap pantas karena pihak MD merasa dirugikan akibat tergugat melanggar perjanjian.

Namun Herdiana, orang tua Cinta Laura, menganggap tuntutan MD tak masuk akal. Pasalnya Cinta sudah memenuhi segala aturan yang ada. Ia bahkan menganggap MD yang memutuskan kontrak secara sepihak.(kompas.com)

Rayakan Ultah, Mandela Dihibur Puluhan Penyanyi


Amy Winehouse akan menambah daftar bintang musik yang terjun ke bisnis fashion.

LONDON, SABTU--Annie Lennox, Simple Minds dan Amy Winehouse dan beberapa penyanyi terkenal Afrika diharapkan tampil di hadapan Nelson Mandela dan hampir 50.000 penggemarnya pada konser di London Jumat.

Penghormatan pada negarawan tua saat ia mendekati ulang tahunnya ke-90 itu bertepatan dengan pemilihan yang diperselisihkan di Zimbabwe, dan krisis di negara Afrika selatan itu membayangi kunjungan Mandela ke Inggris.

Mantan presiden Afrika Selatan itu terdorong untuk berbicara menentang pemimpin Zimbabwe Robert Mugabe, dan empat kata kecaman dalam pidato pada makan malam Rabu malam -- "kegagalan kepemimpinan yang tragis" -- menjadi pokok berita. Mandela telah pensiun secara resmi dari politik sembilan tahun lalu, tapi ia masih merupakan kekuatan moral yang dipuji dunia.

Emmanuel Jal, artis hip-hop Sudan yang bermarkas di London yang juga bernyanyi Jumat, mengatakan, Mandela itu "unik" di antara para pemimpin Afrika lainnya. Ia tidak menyukai kekuasaan sebegitu sukanya, dan meninggalkannya serta memberikannya pada orang lain, katanya.

Mugabe mendesakkan pemilihan meskipun ada kecaman internasional dan pemboikotan oleh pemimpin oposisi yang didorong oleh gelombang serangan mematikan pada pendukungnya. Mandela mengharapkan dapat memusatkan perhatian pada perayaan Jumat malam, ketika 46.664 orang bergabung dengannya untuk konser amal guna mengumpulkan dana bagi organisasi HIV/AIDS-nya yang bernama 46664, seperti nomornya di penjara.

Acara yang berlangsung di Hyde Park London itu, mengingatkan orang pada peristiwa di stadion Wembley 20 tahun lalu, saat menghormati Mandela ketika ia masih di penjara karena sikapnya menentang apartheid.

Jerry Dammers, yang membantu mengadakan konser 1988 dan menyanyikan Free Nelson Mandela, juga berharap naik panggung. Ia akan tampil bareng penyanyi tenor California Josh Groban, yang memiliki album berpenjualan-terbesar 2007 di AS berjudul Noel.

Sumua mata nampaknya akan tertuju pada Winehouse, yang akan tampil meskipun didiagnosa kondisi paru-parunya menderita emfisema awal bulan ini.

Penyanyi berusia 24 tahun itu telah berjuang melawan kecanduan obat dan suaminya Blake Fielder-Civil dalam penjara menunggu hukuman karena menyerang seorang pria pemilik pub dan berkonspirasi untuk menyesatkan jalannya pengadilan.